Kamis, 11 September 2014

Super Heros




Berasal dari orang biasa
Bahkan terlalu biasa untuk dianggap
Dari postur tubuh cungkring, penakut dan loyo?
Diremehkan tlah biasa
Semula sebagian tak menyangka
Bagaimana mungkin?
Sebagian sebab gigitan,
Terteguk larutan hijau,
Tersuntik suplemen special?
Sebagian mulai ada perubahan saat bangun pagi
Mata tak lagi berkunang,
Dada membesar dengan berhias otot kekar
Kekar! tak biasanya berotot kuat
Apa ini?
Ada kekuatan besar!
Sebagian mulai beraksi
Ada yang terbang berkostum, bergelayutan, raksasa hijau membesar
Menolong nenek tua dari runtuhan gedung
Menyelamatkan wanita cantik
Mencegah sebuah bis yang siap ke jurang, melawan berbagai monster
SUPER HERO! Teriak mereka
SUPER HERO! Kini pangkatnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar