Kamis, 11 September 2014

Dari Jendela




Dari jendela nampak benang sengat saling bersilang
Mengantung tergelayut dari sananlah nyala

Dari jendela nampak atap berwanra coklat kusam
Putih tak bening merah tak berrona
Karat tak bersilau mengkilat

Dari jendela nampak kayu jamur berserakan
Di atas atap asap dengan corong pada ujungnya

Dari jendela nampak tembok tinggi membentang
Pada satu titik terhias cermin pola tebal

Dari jendela depan
Suatu saat akan ku lihat dirimu di sana
Berdiri melambai senyum sapa nama dari jendela


Tidak ada komentar:

Posting Komentar